Tips Sederhana Menjaga Kesehatan Badan Tetap Fit
![]() |
Gambar : Pixabay |
Memiliki tubuh sehat dan terhindar dari penyakit pasti merupakan dambaan setiap orang, penyakit dapat membuat seluruh aktivitas manusia terganggu, dan pastinya akan merugikan setiap individu yang mengalaminya, untuk itu penting menjaga tubuh agar tetap sehat dengan upaya- upaya sederhana namun efektif. Dalam pepatah didalam tubuh yang sehat ada jiwa yang kuat sudah jelas menerangkan bahwasannya penting untuk menjaga kesehatan badan agar bagian dalam juga ikut sehat. Kesehatan adalah kekayaan yang tidak ternilai harganya karena ketika tubuh sakit sulit menikmati karunia yang Tuhan berikan.
Berikut adalah beberapa tips menjaga badan tetap sehat dengan cara sederhana, simak ulasannya ya.
1. Mengonsumsi Air Putih
Munculnya gerai minuman manis yang menjamur saat ini memunculkan kebiasaan baru yang kurang sehat yaitu terlalu banyak mengonsumsi minuman berasa, padahal tubuh memiliki kapasitas yang terbatas untuk mengelola gula yang terkandung dalam minuman manis, jika berlebihan akan muncul ancaman penyakit yang berbahaya seperti diabetes, penyakit ini dahulu dianggap hanya menyerang orang lanjut usia, saat ini banyak anak muda yang terkena penyakit diabetes akibat terlalu banyak mengonsumsi gula.
Minuman yang paling wajib untuk dikonsumsi setiap hari adalah air putih, air putih tidak mengandung gula dan dapat membantu memenuhi kebutuhan cairan pada tubuh manusia, untuk itu penting mengonsumsi air putih lebih dari satu liter setiap hari untuk menjaga kesehatan tubuh.
2. Mengatur Pola Makan
Setiap makanan yang masuk dalam tubuh seharusnya memang membantu tubuh untuk tetap dalam keadaan sehat, namun banyaknya mengonsumsi makanan siap saji atau instan yang seakan menjadi gaya hidup baru justru menimbulkan efek yang berkebalikan. Apalagi yang tidak memiliki jadwal khusus dalam mengonsumsi makanan sehingga seringkali membiarkan perut kosong dalam waktu cukup lama, hal ini memungkinkan individu terserang penyakit maag dan asam lambung, dan apabila dibiarkan akan sangat beresiko terhadap kematian.
Pola makan yang teratur membantu badan sehat, apalagi jika makanan yang dikonsumsi adalah makanan sehat dan seimbang mulai dari buah- buahan, sayuran dan makanan bergizi lainnya. Pola makan yang baik akan membuat tubuh lebih prima dan sulit terserang penyakit.
3. Beristirahat Cukup
Istirahat yang cukup mendorong tubuh manusia lebih mampu menjalankan fungsinya dengan baik, apalagi jika aktivitas hariannya padat, penting untuk mengistirahatkan badan dari seluruh rangkaian kegiatan setiap harinya, badan yang dipaksa untuk terus melakukan aktivitas tanpa istirahat cukup rentan mendapat serangan penyakit dan apabila hal itu terjadi kamu harus beritirahat sepenuhnya, dan meninggalkan aktivitas penting yang perlu kamu lakukan, alangkah lebih baiknya jika kamu memberikan waktu dan kesempatan terhadap badanmu untuk berisirahat cukup setiap hari.
4. Berolahraga Teratur
Olahraga menjadi sesuatu hal yang sangat penting dan tidak boleh ditinggalkan, jika kamu terlalu sibuk untuk pergi ke gym dan sebagainya kamu bisa mencoba olahraga ringan dengan berjalan ke pasar, melakukan work out mandiri atau senam ringan. Tubuh yang dibiarkan terus melakukan aktivitas tanpa olahraga bisa merusak fungsi.
Setiap orang pasti ingin tubuh yang sehat dan tahan terhadap ancaman penyakit, namun banyak tips sederhana yang jusru diabaikan dan malah membuka peluang merusak kesehatan. Beberapa tips sederhana diatas bisa dilakukan untuk mengupayakan badan yang segar dan bugar, sehingga setiap aktivitas dapat dilakukan dengan baik tanpa khawatir tubuh terserang penyakit.
Posting Komentar untuk "Tips Sederhana Menjaga Kesehatan Badan Tetap Fit"